Kamis, 27 Mei 2010

Bibir Seksi dengan Kilap Pantul Air



Bibir kering adalah masalah yang paling banyak dialami oleh wanita. Berlama-lama duduk di ruangan ber-AC, angin, cuaca dingin, lalu berpindah ke terik matahari. Apalagi ketika kondisi tubuh yang kekurangan cairan, kekurangan vitamin C, terlalu banyak vitamin A, atau terlalu sering makan makanan berbumbu, maka akan semakin membuat bibir terlihat kering, bahkan pecah-pecah. Tak heran jika lip balm adalah salah satu kosmetik yang paling banyak dicari.

Namun, ketika waktu adalah hal yang mewah untuk dimiliki, tak heran, Anda harus mempersingkat ritual-ritual, termasuk ritual kecantikan. Akan lebih baik jika Anda bisa memiliki satu kosmetik yang bisa mencakup semuanya. Bibir sehat dan lembap, tanpa mesti mengorbankan penampilan warna.


Tips
: Lindungi kesehatan bibir dan cegah kekeringan pada bibir dengan rutin mengoleskan madu pada bibir serta seksama dalam merawat kebersihan lipstik. Jangan lupa ganti lipstik Anda secara berkala. Karena usia lipstik hanya bertahan satu setengah tahun.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar